BAB IX
struktur dan fungsi sel pada system koordinasi manusia
Sistem saraf manusia

Sel saraf adalah sel yang memiliki fungsi kompleks pada tubuh manusia.  Adapun fungsi sel saraf yang perlu diketahui adalah :

§Pengantar sinyal listrik

Sel saraf memiliki kemampuan khusus untuk mentransmisikan sinyal listrik dalam bentuk impuls saraf melalui akson. Impuls ini dikirim melalui akson, serat panjang yang berfungsi sebagai jalur penghantar sinyal. Dengan kemampuan ini, sel saraf memungkinkan repons cepat.

•Integrasi Informasi

Sel saraf juga berfungsi untuk mengintegrasikan informasi yang diterima dari berbagai sumber. Mereka menerima sinyal-sinyal dari dendrit, kemudian mengolah informasi ini dan menghasilkan respons yang semestinya.

•Pengendalian gerakan

Fungsi sel saraf selanjutnya adalah untuk mengendalikan gerakan tubuh. Neuron motorik bertanggung jawab untuk mengirimkan sinyal dari otak atau sumsum tulang belakang ke otot-otot, memicu kontraksi dan relaksasi otot-otot tersebut yang diperlukan untuk melakukan suatu gerakan.